Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Wajib Tahu! 6 Hero Marksman Mobile Legends Terkuat 2023, Auto Win Push Rank

BagiNews.com - Pada kesempatan kali ini Admin akan membahas 6 daftar hero marksman Mobile Legends terkuat 2023 yang dapat kalian pick agar mudah menang saat push rank.

Perlu kalian ketahui bahwa saat ini Marksman merupakan salah satu hero penentu sebuah kemenangan dari dalam game yang dikembangkan oleh Moonton.

Pasalnya, hero marksman selalu ditempatkan diposisi gold lane hingga mendapatkan gold yang banyak dan itemnya pun akan cepat jadi.

Selain itu, damage yang diberikan juga biasanya dari basic attack atau yang menghasilkan damage yang sangat menyakitkan bagi Hero lawan.

Dan ada beberapa hero marksman juga yang tidak terlalu mengandalkan attack speed seperti Brody dan Granger.

Namun hero tersebut masih harus memiliki beberapa item agar memberikan damage yang maksimal kepada lawan.

Daftar Hero Marksman Mobile Legends Terkuat 2023

Wanwan

Posisi pertama diisi oleh Wanwan, hero ini menjadi salah satu top banned di scene kompetitif para profesional atau public ranked.

Alasannya Wanwan mempunyai kelincahan yang luar biasa. Pada setiap basic attack miliknya ia bisa dengan mudah bergerak sesuka hati.

Bukan hanya itu saja, skill dua dari Wanwan mampu melepaskan diri dari efek crowd control seperti stun dan airborne.

Perlu diketahui juga, bahwa Wanwan tidak mampu gunakan skill dua apabila terkena efek suppress seperti ultimate Franco dan Kaja.

Dan yang paling ditakuti kemampuan yakni ultimate milik Wanwan. Apabila berhasil terbuka dan terbang otomatis musuh yang berada disekitarnya auto rata.

Agar bisa membuka ultimate milik Wanwan, maka kalian perlu memberikan damage ke musuh yang terkena efek weakness.

Karrie

Hero kedua di duduki oleh Karrie, Hero ini menjadi favorit dan sering digunakan sejak gelaran M4 World Championship beberapa bulan lalu.

Hero sudah mendapatkan buff yang signifikan pada salah satu item utamanya yakni Corrosion Scythe.

Terlepas dari itu semua, Karrie memang sejak dahulu terkenal sebagai penghancur para tank. Hal ini disebabkan oleh pasif miliknya yang dapat memberikan true damage mengerikan.

Dengan kata lain armor setebal apapun yang dimiliki hero lawan tidak akan bertahan lama terkena basic attack dan skill dari Karrie, jadi tank yang tebal apapun dapat  mudah Karrie kalahkan.

Karrie juga mendapatkan NERF atau pengurangan kemampuan karena terlalu OP (Overpowered) atau kekuatannya ini berlebihan.

Sehingga Moonton selaku developer pun mengurangi damage miliknya agar di dalam game bisa seimbang.

Beatrix

Hero berikutnya ada Beatrix. Hero satu ini menjadi salah satu andalan dari pemain utama RRQ Skylar.

Keunikan dari hero ini yakni memiliki empat senjata yang berbeda dan damage sangat besar. Hal ini dapat membuatnya lawan mudah di pick off.

Tapi bagi kalian yang ingin memainkan hero ini dimode tank  harus belajar terlebih dahulu agar benar-benar bisa mengeluarkan kemampuan power dari hero ini. Karena Betrix menjadi salah satu marksman yang sangat sulit dimainkan.

Menariknya baru-baru ini Beatrix mendapatkan skin M4 bahkan ada yang prime.

Claude

Hero ini selalu menjadi salah satu hero first pick di turnamen MPL dan turnamen besar lainnya karena kuat dan mempunyai damage yang sangat mematikan.

Attack speed dari Claude sangat luar biasa. Dan tentunya sangat sakit damagenya. Bahkan jika terkena tank sekalipun.

Bagi kalian yang yang ingin memainkan Claude harus dapat menjaga stacknya agar terus penuh.

Sehingga saat terjadi peperangan dengan musuh dan kalian membuka ultimatenya di tengah pertempuran, damage yang kalian berikan bisa sangat maksimal.

Melissa

Dan Hero selanjutnya ada Melissa. Semua skill-skill miliknya sangat menyusahkan lawan.

Apabila kalian dapat memaksimalkan skill duanya, maka kalian mudah mendapatkan Savage. Karena hit ke berbagai arah, semua yang terkena skill duanya akan menerima damage.

Clint

Diposisi terakhir hero marksman Mobile Legends terkuat 2023 selanjutnya ada Clint. Dinilai kuat, baik di early maupun late game.

Hero ini salah satu hero marksman yang tak membutuhkan attack speed. Pasalnya bertipikal burst damage atau damage yang besar dalam sekali serangan.

Dengan melakukan combo yang benar, hal tersebut bisa membuat hero marksman musuh langsung sekarat.

Hero ini termasuk salah satu hero marksman veteran di Mobile Legends dan sudah beberapa kali mengalami perubahan.

Saat ini, Clint menjelma menjadi salah satu hero yang wajib kalian waspadai karena damagenya yang besar.

Itulah 6 daftar hero marksman mobile legends terkuat 2023 yang dapat kalian gunakan untuk bisa naik rank dengan mudah.