Apa Pentingnya Mendapatkan Turtle di Mobile Legends Untuk Tim? Berikut Penjelasan Lengkapnya!
BagiNews.com - Perlu diketahui bahwa selain mengeliminasi musuh di Land of Dawn, kalian juga harus membunuh turtle di Mobile Legends agar bisa memberikan kalian beberapa keunggulan untuk tim.
Oleh sebab itu, kali ini kita akan membahas apa pentingnya turtle di Mobile Legend? simak ulasan lengkap berikut ini.
Apa Itu Turtle di Mobile Legends
Perlu kalian ketahui bahwa Monster Turtle merupakan salah satu monster terkuat di Sanctum Island yang bentuk hampir sama persis dengan kura-kura raksasa.
Di game Mobile Legends, Turtle akan muncul setiap 2 menit sekali setelah dimulainya pertandingan atau saat hero core dari masing-masing tim sudah mencapai level 4. Turtle berikutnya akan kembali muncul 2 menit setelah monster pertama berhasil dibunuh.
Keberadaan turtle di game Mobile Legends sangatlah terbatas. Dalam satu pertandingan Monster turtle hanya akan muncul selama 8 menit saja. Setelah lewat dari menit ke 8, maka turtle hilang dan akan digantikan oleh Lord fase pertama.
Apakah Penting Mengeliminasi Turtle Untuk Sebuah Tim?
Dimana jika berhasil mengeliminasi turtle akan mendapatkan banyak manfaat dan dapat menguntungkan tim kalian dalam permainan, Kalian akan memperoleh 100 gold bagi semua hero setim jika berhasil mendapatkan turtle.
Jika semakin banyak gold yang bisa kalian peroleh dalam sebuah pertandingan, maka akan semakin cepat pula item yang dapat kalian beli. Nantinya setiap item yang berhasil kalian beli juga berfungsi untuk meningkatkan damage serangan yang akan kalian berikan kepada musuh.
Bukan hanya itu saja, kamu dan teman setimmu juga akan memperoleh shield hingga mencapai 400 (+ 40 x level hero),
Buff Magic Power 25 (+ 4 x level hero) dan juga menambah Physical Attack sebesar 20 (+ 2 x level hero). Hal tersebut bisa meningkatkan damage serangan berhasil kalian berikan kepada lawan-lawanmu.
Apabila semua turtle bisa kalian dapatkan sebelum 8 menit, kamu dan rekan setimmu memiliki kesempatan untuk lebih menguasai jalannya permainan.
Hero yang kalian gunakan saat pertandingan akan semakin kuat dan bisa melakukan framing ketika teman satu tim sedang melakukan serangan di lane lain.
Dengan keberhasilan kalian mendapatkan turtle juga mampu meningkatkan rasa kepercayaan diri para pemain. Apalagi, jika secara keseluruhan kamu dan rekan setim berhasil mengalahkan turtle yang muncul di area river.
Tidak sampai di situ saja, berhasil mengeliminasi monster turtle di dipercaya bisa menjadi salah satu cara agar kalian bisa menyudahi sebuah pertandingan dengan sangat lebih, jadi pastikan kalian tidak melewatkan kesempatan untuk mengalahkan turtle di Mobile Legends.***